Program Lisafa ala Tim Baranang, Bantu Duafa dan Pedagang di Pasar

Program Lisafa ala Tim Baranang, Bantu Duafa dan Pedagang di Pasar | Suslia

Kota, Wartatasik.com – Tim Baranang (Baraya Kang Nanang) lakukan persiapan program berkah berbagi Lisafa (Lima belas kilogram untuk satu keluarga duafa) dengan berbelanja ke pasar tradisional Cikurubuk Kota Tasikmalaya, Jumat (22/01/2021)

Menurut Nanang Nurjamil, ini adalah program lanjutan dari agenda terdahulu di masa pandemi Covid 19. Ia pun sengaja berbelanja di pasar Cikurubuk dengan tujuan ada pemberdayaan.

“Kami mengimbau, cobalah berbelanja di pasar pasar tradisional seperti ini, walaupun harganya mungkin lebih mahal dibanding belanja di distributor, setidaknya konsumen bisa membantu pedagang kecil,” ujarnya.

Selain itu tambah Nanang, program Lisafa ini juga menjadi konsep aksi sosial dengan berbelanja untuk berbagi dan menambah rizeki bagi pedagang kaki lima yang ada di pasar tradisional.

“Nah, untuk hasilnya berbelanja di sini, diberikan dan diserahkan kepada kaum duafa, maka selain berbagi bersama, mereka pun berbagi rezeki dengan pedagang kecil kaki lima ini,” terangnya.

Dijelaskan Nanang, program ini berjalan selama tiga bulan sekali dan kali ini pun sudah berjalan selama Pandemi Covid 19. Diharapkan, Lisafa ini dicontoh oleh pemerintahan untuk berbelanja di pasqr tradisional.

“Setelah persiapan berbelanja berbagi ini, program Lisafa akan dilaksanakan pada akhir bulan Januari di kelurahan sSetiawargi kecamatan Tamansari kota Tasikmalaya,” pungkasnya. Suslia.

Berita Terkait