Ribuan Buruh PT BKL Indihiang Tolak Upah Sistem Borongan

Kota, Wartatasik.com – Tolak upah dengan sistem borongan, ribuan Buruh PT BKL Indihiang secara spontanitas mendatangi Kantor Walikota Tasikmalaya, Kamis (30/12/2021). Kedatangan aksi tersebut secara Longmarch dari tempat bekerja di Wilayah Indihiang menuju Balai Kota. Perwakilan karyawan BKL Indihiang Tatan Supriantono Sugiarto menyebut, sistem borongan akan merugikan buruh, sebab akan berakibat pada penurunan penghasilan hingga 50% atau dibawah UMK. “Kami seluruh karyawan PT BKL Indihiang hari ini secara spontanitas menuntut aspirasi menolak keras Sistem Pengupahan berdasarkan Hitungan PP 36 Tahun 2021, Perusahaan menginginkan penuruan penghasilan buruh,” ucap Tatan. Ia menegaskan,…

Rencana Kenaikan UMK, Kadisnaker: Kita Pakai Formula Batas Atas dan Bawah

Kota, Wartatasik.com – Terkait rencana kenaikan UMK d Kota Tasikmalaya sedang menunggu data dari BPS mengenai kondisi ekonomi, utamanya data inflasi dan pertumbuhan ekonomi. Hal itu dikatakan Kadisnaker Rachmat Mahmuda SE, MM., saat ditemui Wartatasik.com di ruang kerjanya, Jumat (05/11/2021). Ia menyebut, di dalam PP setelah UU Ciptakerja disahkan, turunannya ada PP 36 tahun 2021 mengenai pengupahan. Itu menggunakan sistem formula. “Jadi beda dengan tahun kemarin, tahun ini formula itu memasukan unsur batas atas dan batas bawah. Insya Allah ada kenaikan, intinya, UMK saat ini ditambah dengan formula yang tadi,”…

Sosialisasi Meraih Peluang Kerja ke Luar Negeri, Kadisnaker Kota Tasik Apresiasi BP2MI

Kota, Wartatasik.com – Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) menggelar sosialisasi meraih peluang kerja ke luar negeri di salah satu tempat di jalan Letjend Mashudi, Senin (11/10/2021). Kepala Dinas Tenaga Kerja Rachmat Mahmuda SE., MM., mengapresiasi setinggi tingginya atas kegiatan yang diinisiasi BP2MI. “Hampir dua tahun bahkan sebelum pandemi, tingkat pengangguran naik, perusahaan terdampak covid dan kita harus bersama sama menuntaskan permasalahan ini,” ungkapnya. Rachmat menyebut, dengan adanya sosialisasi seperti ini, maka menjadi peluang besar untuk pemulihan ekonomi. Selain itu terangnya, harusnya masyarakat lebih aktif ketika produk luar negeri masuk.…

Bertempat di Disnaker, Mediasi Kedua Puluhan Eks Satpam dan AP Temui Jalan Buntu

Kota, Wartatasik.com – Mediasi kedua antara tim hukum eks 21 satpam Mall Asia Plaza Tasikmalaya ‘melawan’ PT Asia Sanprima Jaya (Asia Plaza) dan PT Elang Darma Perkasa Mulia di Dinas Ketenagakerjaan Kota Tasikmalaya belum mencapai Kesepakatan. Kuasa Hukum pekerja/buruh alih daya Meiman N Rukmana SH.,MH menyampaikan, pihaknya akan prosedural sesuai dengan ketentuan yang ada, namun tergantung kepada sikap perusahaan untuk meminimalisir masalah Hubungan Industrial ini. “Adanya Mediasi ini supaya bisa digunakan sebagai media untuk memperbaiki kesalahan atau pelanggaran terhadap perundang undangan ketenagakerjaan,” ungkap Meiman didampingi tim Kuasa Hukum Dodi Heryana…

Terjadi PHK Sepihak, SBT Laporkan Pihak Pabrik Bihun ke Polisi dan DPRD Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – Kota Tasikmalaya disebut-sebut akan menjadi daerah termaju se-Priangan Timur dalam industri dan perdagangan. Namun, impian tersebut hanya sebatas khayalan dan tidak akan tercapai. Malahan, mungkin akan terpuruk se-Priatim. Bukan tanpa sebab, sudah beberapa persoalan terjadi di kota Tasikmalaya khususnya di dunia perburuhan atau ketenagakerjaan, karena merajalelanya PHK sepihak dengan alasan tidak masuk akal. Salah satunya oleh perusahaan CV SR atau pabrik bihun di jalan Cieunteung. Perusahaan tersebut diduga melakukan PHK terhadap para pekerjanya dengan alasan mangkir satu hari sebanyak 12 orang. Ironisnya mereka tidak diberikan uang konpensasi…

Ayo Daftar, JNE Tasikmalaya Buka Loker

Kota, Wartatasik.com – Peluang kerja bagi para pencari kerja (pencaker) terus berdatangan, dalam akun Facebook Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya intens memposting informasi lowongan kerja (loker). Kali ini, JNE Tasikmalaya membuka kesempatan berkarir untuk kalian yang ingin bergabung bersama perusahaan jasa antar barang ini di posisi IT Programmer. Adapun kriterianya adalah laki laki usia maksimal 29 tahun, lulusan teknik informatika atau Management Informatika, mampu bekerja dengan target dan tim. Untuk Jobdesk-nya, yaitu maintenance perangkat IT, menguasai jaringan dan bahasa pemrograman berbasis web serta mengetahui troubleshooting. Ayo, daftarkan diri kalian untuk…

Kabar Gembira bagi Pencaker Tasikmalaya, CV Sukahati Pratama Buka Loker

Kota, Wartatasik.com – Kabar gembira bagi para pencari kerja (pencaker) khususnya warga Tasikmalaya, pasalnya Cv Sukahati Pratama membuka lowongan kerja (loker). Adapun, posisi yang dibutuhkan oleh perusahaan yang konsen di bidang daging ayam ini yaitu mekanik mobil, sopir dan kernet. Dalam situasi pandemi Covid 19 ini, merupakan peluang yang bagus bagi masyarakat usia mua dan tua yang sedang kebingungan mencari pekerjaan. Jika anda berminat, segera kirimkan lamaran kerja ke Armada Sukahati Tamansari di Jalan Sambong Jaya Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya, atau kontak person di 085793333364. Adapun kualifikasi atau kriterianya mekanik…

Gelar Pelatihan, Disnaker Kota Tasik: Kembangkan Calon Wirausaha

Kota, Wartatasik.com – Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya akan menggelar kegiatan pelatihan Tatarias Pengantin, Tata Boga, Menjahit dan Tata Kecantikan Kulit. Kegiatan ini guna mengembangkan calon wirausaha dalam rangka mendukung program Wirausaha Baru (WUB) di kota Tasikmalaya. Persyaratannya, usia minimal 17 sampai 55 tahun, belum mengikuti WUB tahun 2018/2019. Adapun syarat lain yaitu melampirkan FotoCopy Ijazah (Pendidikan Minimal SMP/Sederajat), surat keterangan sehat, mengisi formulir pendaftaran dan Foto 3×4 sebanyak 2 lembar. Bagi yang berminat, untuk pendaftaran bisa datang ke kantor Dinas tenaga Kerja, Bidang Lattas di Jalan Siliwangi No. 73…

Dampingi Para Karyawan yang Diputuskerja Sepihak, SWAP Datangi Disnaker Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – Persoalan pemutusan kerja sepihak puluhan orang pegawai PT EDP belum kunjung selesai. Guna penyelesaian kasus tersebut, Solidaritas Warga Pribumi (SWAP) kirim surat aduan ke Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Tasikmalaya. Sekretaris Jenderal SWAP Diki mengatakan, pihaknya mendampingi eks karyawan untuk meminta keadilan atas sejumlah hak pekerja PT EDP yang belum diberikan. “Hari ini kami kirim surat pengaduan ke Disnaker, atas hak hak yang tidak diberikan kepada eks karyawan PT EDP,” ucapnya, Selasa (19/01/2021). Kasi Perselisihan HI Disnaker Kota Tasikmalaya Adam Nurguna menjelaskan, pihaknya akan memproses langkah klarifikasi…

Diikuti 45 Pimpinan Cabang LPK, Disnaker Kota Tasik Lantik DPC HILLSI

Kota, Wartatasik.com – Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya menggelar Pelantikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Lembaga Latihan Seluruh Indonesia (HILLSI) kota Tasikmalaya periode 2020-2025 di saung Baraya Sunda, Sabtu (28/11/2020). Kegiatan ini diikuti oleh 45 pimpinan cabang LPK yang ada di kota Tasikmalaya, sekaligus di rangkaikan dengan penguatan kelembagaan LPK dari Disnaker. Nampak hadir perwakilan Asisten Administrasi Perkonomian Pembangunan Kuswa Wardana sekaligus menjadi perwakilan Plt wali kota Tasikmalaya. Kuswa sangat mengapresiasi adanya pelantikkan DPC HILLSI ini, karena merupakan suatu wadah untuk berembung, berkoordinasi dalam rangka meningkatkan LPK masing masing. “Tugas…