Bahas Pemekaran Kelurahan, Komisi I Audiensi dengan Camat se-Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – Bertempat di ruang rapat Paripurna Kota Tasikmalaya, anggota Komisi I, Kabag Pemerintahan, Bagian Organisasi, Camat membahas pemekaran Kelurahan melalui audiensi. Pembahasan tentang penataan kelurahan meliputi, pembentukan kelurahan, penggabungan kelurahan dan pengesuaian kelurahan. Pembentukan Kelurahan dilakukan melalui, pemekaran satu menjadi dua kelurahan atau lebih, penggabungan bagian kelurahan dari kelurahan yang bersandingan dalam satu wilayah kecamatan menjadi kelurahan baru atau penggabungan bagian kelurahan dari kelurahan yang bersandingan dari 2 atau lebih wilayah kecamatan menjadi kelurahan baru. Pemekaran kelurahan harus memenuhi yaitu persyaratan dasar yang meliputi luas wilayah minimal (3…

Turut Sambut Mensos RI, Wakil Ketua DPRD: Langkah Tepat Bantu Pelaku Seni Budaya

Kota, Wartatasik.com – DPRD Kota Tasikmalaya sangat berterimakasih atas perhatian Kementerian Sosial RI atas apresiasi yang dituangkan dalam bantuan terhadap para pelaku dan lembaga seni dan budaya di Kota Tasikmalaya. Hal itu dikatakan Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Muslim saat ikut menghadiri kunjungan kerja Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kementrian Sosial RI Grace Batubara di Gedung Kesenian Tasikmalaya, Rabu (16/09/2020). Pasalnya kata Muslim, banyak dari mereka yang belum menerima atau mendapatkan sama sekali bantuan sosial Covid 19, baik itu dari pusat maupun daerah. Ia menilai, langkah Kemensos RI sangat tepat…

Dalam Rapat Paripurna, Aslim: Ada yang Harus Disinkronkan

Kota, Wartatasik.com – Rapat paripurna ke III penyampaian rancangan peraturan daerah (perda) kota Tasikmalaya tentang perubahan APBD anggaran 2020 di gelar di ruang paipurna DPRD kota Tasikmalaya. Ketua DPRD H Aslim menyebut, terkait tentang anggaran perubahan APBD hanya tindaklanjut penyampaian dari KUPS saja. Namun ia melihat penyampaian wali kota ada hal yang di sinkronisasikan dengan situasi Covid sekarang. “Endingnya nanti akan rapat kembali,” ungkapnya saat ditemui Wartatasik.com. Senin (14/09/2020). Menurut Aslim, semua penyampaian wali kota itu belum tentu di acc semua, sebab ada korelasi tinggal menunggu rapat badan anggaran. Ia mengaku memang…

Pepmatas Sodorkan 4 Poin Nota Kesepakatan di Gedung DPRD Kota Tasikmalaya

Kota, Wartatasik.com – Persatuan Pedagang Masyarakat Tasikmalaya (Pepmatas) untuk kelima kalinya melakukan audensi di gedung DPRD Kota Tasikmalaya. Kedatangannya itu guna mempertanyakan mengenai penataan para pedagang kaki lima (PKL) yang ada di seputaran alun-alun, tamkot, sepanjang hz, reboan bahkan jalan Cihideung. Audensi yang berlangsung di ruang paripurna ini diterima oleh komisi I, II ,III yang dipimpin langsung ketua komisi II Andi Warsandi, ketua komisi III Bagas dan turut hadir Anang Safaat, Rizal, Cahyo, Isak Farid, Murjani serta dinas terkait. Pepmatas melakukan audensi lagi karena selama kurun waktu berjalan, seolah pemerintah…

Soroti Anggaran Gemuk Covid 19, Fortal Audiens dengan DPRD Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – Forum transportasi massal (Fortal) gelar audiensi bersama unsur DPRD Kota Tasikmalaya di ruang paripurna, Selasa (02/06/2020). Nampak hadir kepala dinas sosial, dinas perhubungan, BPBD, Indag, Satpol PP, Kepala kantor dan tamu undangan lainnya. Dewan pembina Fortal Nanang Nurjamil menyampaikan rasa kekecewaannya atas kebijakan Pemkot Tasikmalaya mulai dari tahap pertama terkait social distancing, pysical distancing, PSBB hingga diberlakukannya new normal. “Semua langkah yang di ambil oleh pemerintah adalah bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19, namun fakta di lapangan nyatanya adalah memutus mata pencaharian masyarakat kecil,” ungkap…

Sikapi New Normal, Muslim: Kenapa Pemkot tidak Beli PCR dari Anggaran Triliunan?

Kota, Wartatasik.com – Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang diterapkan di Kota Tasikmalaya, pelonggaran ataupun hingga di cabut statusnya hingga akan di berlakukannya New Normal membuat sebagian masyarakat menyambut positif dan sebagian merasa ketakutan. Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Muslim saat di temui wartatasik.com angkat bicara. Ia menyebut pelonggran PSBB yang di berlakukan dari awal, jika melihat realitas di lapangan Kota Tasikmalaya trend-nya stagnan. Lanjut Muslim bahwa yang harus di fikirkan pemerintah sekarang adalah alat pendeteksi dini yaitu PCR yang harus di miliki, pasalnya rapid test itu tidak akurat.…

Alternatif Hand Sanitizer, Dispenser Disulap Pamdal DPRD Kota Tasik untuk Cuci Tangan

Kota, Wartatasik.com – Penyebaran Coronna Virus Diseas 2019 (Covid-19) yang begitu cepat mewabah keseluruh dunia, sehingga tiap kepala negara mengambil tindakan untuk memutus mata rantai penyebaran dengan melakukan lockdown. Di Indonesia sendiri yang juga terdampak Covid 19 terus berusaha untuk mencegah penyebaran virus yang berasal dari negeri tirai bambu itu. Tidak lepas dengan Kota Tasikmalaya yang telah berstatus Kejadian Luar Biasa (KLB), pemerintah mengambil sikap dengan memberlakukan karantina wilayah yang dilaksanakan hari ini Senin 31 Maret 2020 dengan memeriksa keluar masuk kendaraan disetiap perbatasan. Segala upaya pencegahan penularan Covid 19…

Sesuai Arahan Ketua, Anggota Dewan Kota Tasik dan Tamu Harus di Cek Suhu Tubuh

Kota, Wartatasik.com – Maraknya wabah Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) diseluruh dunia, WHO menjadikan wabah ini berstatus pandemik. Di Indonesia, masyarakat mulai memburu alat-alat seperti masker, cairan disinfektan, hand sanitizer dan alat pengatur suhu atau infrared thermometer. Karena menjadi momok, bahkan masyarakat sampai membeli bahan cairan pencuci seperti pemutih, pembersih lantai dan juga alkohol menjadi barang yang kini sudah sulit dicari. Tidak terlepas, di Kota Tasikmalaya mulai memberlakukan pemeriksaan suhu tubuh dan penggunaan hand sanitizer diperusahaan, perbankkan dan kantor pemerintahan. Seperti di lingkungan sekretariat DPRD Kota Tasikmalaya, sebagai antisipasi penyebaran…

Terkait Pilkada, DPRD Kab Padang Pariaman Kunker ke Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – DPRD Kabupaten Padang Pariaman gelar kunjungan kerja (kunker) ke DPRD Kota Tasikmalaya yang berlangsung di ruang rapat 1 DPRD Kota Tasikmalaya, Selasa (09/03/2020). Wakil Ketua DPRD Kabupaten Padang Pariaman Risdianto mengatakan, tujuannya kunker ke Komisi I DPRD Kota Tasikmalaya dalam terkait dengan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). “Kota Tasikmalaya sudah melaksanakan pilkada, dan kami merasa ada masukan lebih bagus dari DPRD Kota Tasikmalaya terkait tentang anggaran yang bertahap dalam satu tahun,” ungkapnya. Risdianto menyebut, setelah sharing dengan DPRD Kota Tasikmalaya sangat berbeda dengan Kabupaten Padang Pariaman, sebab…

DPRD Prihatin Maraknya Bisnis Narkoba di Kota Tasik, Dede: Galakan P4GN

Kota, Wartatasik.com – Peredaran Narkoba di negara berkembang seperti Indonesia menjadi sasaran yang menjanjikan bagi para pembisnis haram ini, tidak terkecuali Kota Tasikmalaya. Dengan kejadian penemuan pabrik narkoba di daerah Kawalu Kota Tasikmalaya yang sempat menjadi geger dan banyak orang tidak percaya akan hal temuan itu. Saat ditemui sehabis mimimpin rapat Panitia Khusus Rancangan Peraturan Daerah (Pansus Raperda) P4GN (Pencegahan pemberantasan peyalhgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba), Ketua Komisi IV DPRD Kota Tasikmalaya Muharam menyebut, dengan kasus temuan pabrik itu, sebagai preventif upaya pemerintah kota dan seluruh perangkatnya. Hal tersebut lanjutnya,…