SDN Citapen dan Yos Sudarso Berhasil Wakili Kota Tasik Lomba Story Telling Tingkat Jabar

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kota Tasikmalaya, H. Oslan Khaerul Falah | Asron

Kota, Wartatasik.com Dua murid asal SDN Citapen (Andika) dan Yos Sudarso (Gerry) berhasil melaju jadi utusan Kota Tasik untuk berkompetisi Lomba Bercerita (Story Telling) ke tingkat Jawa Barat yang akan digelar pertengahan bulan Juni mendatang.

Penyerahan piala dan uang pembinaan bagi para juara 1, 2 dan 3 dari kepala dinas. | asron

Kepala Dinas Perpustakan Kota Tasikmalaya, H.Oslan Khaerul Fallah mengucapkan selamat kepada peserta yang berhasil meraih juara. Sebenarnya terang Oslan, dalam lomba ini merebutkan Juara 1, 2 dan 3, namun yang akan dikirim ke Tingkat propinsi hanya Juara 1 dan 2.

Nampak siswi SDN 2 Nagarawangi, Asti RNF tengah menerima penghargaan sebagai peserta 15 besar | asron

“Sebagai apresiasi kami pun memberikan uang pembinaan untuk ketiga juara sebesar Rp 7,5 juta, Rp 5 juta, Rp 2.5 juta beserta Piala, lalu penghargaan sertifikat bagi seluruh peserta,“ ucapnya kepada Wartatasik.com, Sabtu (12/05/2018).

Sesi hiburan oleh anak anak peserta lomba | asron

Namun menurutnya, essensi digelarnya Lomba Membaca (Story Telling) oleh Dinas Perpustakan dan Kearsipan Daerah Kota Tasikmalaya ini adalah merangsang minat baca kepada generasi muda. Apalagi buku adalah jendela dunia, “kami akan bekerjasama dengan Dinas pendidikan untuk menggelar rutin acara seperti ini, mudah-mudahan tahun depan bisa mengadakan kegiatan serupa,“ harapnya. Asron

Berita Terkait