Peduli Afzar, Besok Tim Puskesmas Bantar Bungursari Dampingi Balita Penderita Ca ke RSHS

Tim Puskesmas Bantarsari dalam mempersiapkan pemberangkatannya dalam mendampingi Afzar besok | dokpri

Kota, Wartatasik.com – Kasihan dan miris melihatnya ketika bayi berumur lima tahun atau Balita tidak menikmati masa masa manjanya dengan bermain sebagaimana anak sebaya lainnya.

Muhammad Afzar Hanif Mussyafa lahir 24 Des 2016 putra dari pasangan Ai Nia dan Asep Supriadi warga Bantargedang 03/08 Kelurahan Sukamulya Bungursari adalah penderita yang mengidap penyakit cancer (ca) pada bagian kepalanya.

Afzar bersama orangtuanya | dokpri

Sebagai wujud kepedulian, Puskesmas Bantarsari Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya besok akan mendampingi ke RS Hasan Sadikin Bandung.

Sebagaimana diungkapkan kepala Pukesmas, H.Tedi mengatakan untuk mendapatkan perawatan yang maksimal, pihaknya membentuk tim untuk mendampingi Afzar dalam melaksanakan pengobatannya di RSHS besok.

“Mudah-mudahan semua proses pengobatannya berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala apapun. Afzar pun bisa beraktifitas seperti halnya anak-anak pada umumnya,” ucapnya singkat. Suslia

Afzar saat melakukan pemeriksaan di Puskesmas | dokpri

Berita Terkait