Gelar KO2SN tingkat Kec Rajapolah, Indra: Semoga Tahun Ini Lahir Atlit Baru

Indra S.Pd Ketua panitia KO2SN tingkat Kecamatan Rajapolah | Wan.K

Kab, Wartatasik.com – Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KO2SN) tingkat Kecamatan Rajapolah berlangsung di SDN Desa Tanjungpura Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (26/02/2020).

Ketua panitia penyelenggara Indra S.Pd mengatakan, kegiatan KO2SN tahun 2020 untuk Kecamatan Rajapolah mempunyai beban yang cukup berat, pasalnya tahun kemarin perwakilan dari Rajapolah sebagai juara umum di tingkat Kabupaten Tasikmalaya di bidang olahraga dan seni.

Lanjut Indra, berkat dukungan semua pihak dan bekerjasama dengan Padepokan Tapak Sepuh yang dipimpin oleh bapak Asep, ia bersyukur wakil Rajapolah tiap tahun selalu mendapat peringkat pertama di tingkat Kabupaten Tasikmalaya.

“Semoga di tahun ini bisa melahirkan atlit atlit yang terbaru dan kekuatan kami barangkali yang tidak lepas ditiap tahun biasanya di pencak silat,” ungkapnya.

Selain itu papar Indra, wakil Rajapolah prestasi di bidang olahraga bulu tangkis jugadi bidang renang dengan menargetkan dapat peringkat di tingkat kabupaten, minimal peringkat dua atau peringkat tiga.

“Kami berharap selama kegiatan ini berjalan lancar dan sukses dan apa yang disampaikan kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Rajapolah menghimbau juga kepada para juri dan para wasit agar sejujur mungkin menilai melihat anak didik kami. Hal itu supaya anak didik betul betul jadi juara dan pantas tampil di tingkat kabupaten,” pungkasnya. Wan.K

Berita Terkait