Selain Siap Sejahterakan Petani, Siddiq Amrulloh Caleg PBB Dapil XV ini Janji Angkat Kaum Ekonomi Lemah

Calon anggota DPRD Propinsi Jawa Barat Siddiq Amrulloh S.Pd.I | dokpri

Kota, Wartatasik.com – Setelah ditetapkannya menjadi calon anggota legislatif tetap atau DCT pada Pileg 2019 untuk daerah pemilihan Dapil Jabar XV yakni Kota dan Kabupaten Tasikmalaya beberapa waktu lalu. Siddiq Amrulloh S.Pd.I kader dari PBB DPC Kota Tasikmalaya ini makin optimis mempunyai peluang untuk menjadi wakil rakyat khususnya mewakili kaum tani dan mengangkat masyarakat Jawa Barat yang berekonomi lemah menjadi lebih sejahtera khususnya Tasikmalaya.

Putra asli Tasik kelahiran Tasikmalaya 14 maret 1986 ini memang sudah terbukti peduli dengan nasib tani dewasa ini serta memiliki jiwa sosial yang tinggi terhadap masyarakat. Bahkan menurut kesaksian masyarakat, Siddiq belum jadi anggota dewan saja sudah sangat sering membantu masyarakat yang membutuhkan bantuannya, “Dia sering membantu dan tanpa pamrih,” papar Tono warga Tasikmalaya yang kebetulan sangat mengenal Siddiq .

Klik berita terkait >>> Berangkat dari Keprihatinan Kondisi Pertanian, Siddiq Amrulloh Siap Akomodir Kaum Tani 

Tono menambahkan, meskipun Siddiq memiliki keterbatasan dari segi finansial. Namun ia (Siddiq), tidak ragu dan sungkan membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongannya, “Dia sering menolong masyarakat yang tidak mampu berobat ke rumah sakit dan lainnya. Dengan pertolongan Siddiq, mereka merasa terbantu karena kondisi dan bebannya berkurang,” pungkasnya.

Sebagaimana sering dilansir media online Wartatasik.com, Siddiq sangat peduli kaum tani dan kondisi pertanian di daerahnya. Ia mengatakan jika dirinya diberikan kepercayaan amanah menjadi anggota legislatif Jawa Barat akan meregenerasi para petani lanjut usia di kota maupun Kabupaten Tasikmalaya.

Klik juga >>> Siddiq Amrulloh Caleg Dapil XV ini Siap Perjuangkan Kaum Tani 

“Dengan yang muda, melalui pembinaan-pembinaan Insyaalloh akan mudah menyerapnya dengan aktualisasi tentunya. Yang akhirnya peningkatan hasil panen juga akan meningkat. Bukan berarti yang tua tidak bagus bertaninya, saya hanya ingin anak muda merasa bangga menjadi petani,” kata Siddiq kepada Wartatasik.com, Jumat (12/10/2018).

Warga Sirnagalih RT/RW. 02/04 Kel. Sirnagalih Kecamatan Indihiang ini telah sukses mengkaderisasi kaum muda mejadi petani hortikultura, “Sekali lagi jika mendapatkan amanah masyarakat, saya siap sejahterakan petani dan mengangkat roda perekonomian masyarakat yang lemah. Untuk itu, doa restu dan dukunganya dari masyarakat Tasikmalaya seyogyanya sangat diharapkan,” pungkasnya.

Baca berita terkait >>> Rangkul Kaum Muda, Siddiq Amrulloh “Bacaleg Dapil XV” ini Sukses Ciptakan Regenerasi Petani Horti 

Lulusan STAI Tasikmalaya ini juga berjanji jika terpilih nanti akan membantu nasib petani, dengan memberikan Alsitan atau alat mesin pertanian beserta koperasinya. Selain akomodir bidang pertanian, Siddiq juga aktif dibidang sosial, pendidikan dan kesehatan. asron

Berita Terkait