Istiwa, Situs Penunjuk Waktu dari Citamiyang Kawalu Menjadi Cagar Budaya

Kota, Watatasik.com – Sebagaimana telah dilansir media online Watatasik.com edisi bulan Februari 2018 lalu terkait penemuan situs Istiwa atau penunjuk waktu sholat oleh Komunitas Tasikmalaya Tempo Doeloe (TTD). Situs yang berada di Citamiyang Tanjung, Kec. Kawalu Kota Tasikmalaya diharapkan TTD menjadi cagar budaya. Kepada wartatasik.com Sekretaris ALPARIBI (Aliansi Pemelihara Pariwisata dan Budaya Indonesia) Agus Wira Budiman mengatakan bahwa situs tersebut, saat ini sudah diakui dan tercatat sebagai situs peninggalan sejarah dan telah menjadi cagar budaya yang harus dipelihara dan dilindungi keberadaannya oleh semua pihak termasuk Pemerintah Daerah. “Kami sudah turun kelokasi bersama pihak Dinas…

35 SMP Di Kab Tasikmalaya Dapat Bantuan DAK

Kab, Wartatasik.com – Pemerintah pusat secara berkala terus menyediakan anggaran untuk dunia pendidikan. Terutama dalam Sarana Prasarana (Sapras) di sekolah, sebab akan menjadi faktor penunjang untuk meningkatkan mutu pendidikan. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab Tasikmalaya, tahun anggaran 2018 ini mendapat kucuran Dana Alokasi Khusus (DAK) di beberapa bidang jenjang pendidikan. Salah satunya Bidang Pendidkan Menengah (Dikmen). Menurut Kasi Sapras Smp Jani Maulana S.Sos M.Si mengatakan, pengajuan penerima DAK dasarnya dari Dapodik lalu disingkronkan dengan usulan Dinas yang ada di Bappeda, kemudian dialokasikan dengan Anggaran yang tersedia. Adapun terang Jani, untuk…

Terkait Oknum DC, Ormas PP Serbu Gedung Dewan Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – Untuk kedua kalinya, Ratusan Ormas Pemuda Pancasila (PP) datangi kantor DPRD Kota Tasikmalaya guna mengkonfirmasi kelanjutan tindakan oknum Debt Colektor (DC), “Apa yang dilakukan oknum DC sudah jelas perampasan paksa secara premanisme dan menyalahi aturan yang berlaku,” ucap Rizal Ketua PP Kab Tasikmalaya. Apalagi terang Rizal, oknum DC tersebut mengatasnamakan PP, sehingga merugikan nama baik organisasi. (PP) Kab Tasikmalaya pun kata Rizal, sudah memburu dan mengusir para DC, “Kalau bisa gebukin dan serahkan kepada pihak berwajib,” tegasnya. Rizal menyinggung wilayah hukum Kota Tasikmalaya yang terdiri dari 10…

Dipanggil KPK, Kadinkes: Saya jadi Bingung?

Kota, Wartatasik.com – Tersiar kabar sejumlah pejabat hingga ajudan Wali Kota dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sempat membuat geger publik. Pasalnya, Kota Tasikmalaya yang notabene dianggap aman dari lembaga-lembaga pemeriksa keuangan termasuk KPK dan hampir belum pernah menyentuh para pengguna anggaran di kota santri ini. Satu diantara pejabat yang dipanggil KPK itu adalah Kadinkes Kota Tasikmalaya, H.Cecep Zainal Kholis. Kepada Wartatasik.com Ia mengaku telah dipanggil. Namun, katanya, pemanggilan itu hanya dalam kapasitas sebagai saksi, “Tapi saya tidak kenal siapa yang menjadi tersangka KPK, tidak pernah bertemu apalagi berkomunikasi,” paparnya, Rabu…

Polres Tasikmalaya Ciduk Pelaku Pencuri Hewan Qurban

Kota, Wartatasik.com – Jelang Idul Adha, masyarakat harus berhati-hati menjaga hewan ternak, sebab potensi tindak kejahatan akan semakin rawan, apalagi musim jual beli hewan Qurban yang kini ramai dipajang menjadi target bagi pencuri. Seperti yang baru terjadi sekarang, Polres Tasikmalaya berhasil mengungkap pencurian 2 hewan berjenis kerbau. Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya AKP. Pribadi Atma mengatakan, para pelaku adalah komplotan spesialis di Wilayah Priangan khususnya Tasikmalaya. Dari lima orang tersangka, polisi baru menangkap 3 pelaku. Lebih lanjut Pribadi menuturkan, TKP tersebar di tiga lokasi, diantaranya dua tempat di Bojonggambir, tiga tempat…

Meriahkan HUT RI ke 73, Warga Paseh Babakan Baru Rias Lingkungan

Kota, Wartatasik.com – Memasuki hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-73, jauh-jauh hari rakyat bangsa ini sudah mempersiapkan segalanya dalam rangka turut berperan serta memeriahkan HUT RI yang jatuh pada tanggal 17 Agustus ini. Seperti halnya warga Paseh Gg Babakan Baru RT.01/RW.03, Tuguraja, Cihideung – Kota Tasikmalaya, dengan penuh kebersamaan merias lingkungannya dengan pemasangan bendera merah putih dan gantungan air nuansa kemerdekaan, “Alhamdulillah warga disini setiap tahunnya rutin menghias lingkungan, dari ibu-ibu, bapak-bapak dan anak-anak bersama merias lingkungan disini,” papar Ochie Nur Agustian, kepada Wartatasik.com, Selasa (07/08/2018) Ia menambahkan, untuk biaya dan…

Tiap Tahun Surplus, Kab Tasik Sanggup Export Padi Ke Luar Negeri

Kab, Wartatasik.com – Produktifitas hasil panen gabah yang di suplai Kabupaten Tasikmalaya terbilang tinggi di Jawa Barat karena sanggup menghasilkan rata-rata 8,4 ton gabah setiap hektarnya. Capaian tersebut sepatutnya menjadi kebanggaan bagi Kabupaten, bayangkan saja disaat daerah lain kekeringan, sehingga terjadi gagal panen, di Kabupaten Tasikmalaya masih mampu menghasilkan gabah banyak dengan kualitas baik. Dewasa ini, daerah lain bersemangat moderenisasi dengan pengembangan pabrik-pabrik, tak heran lahan sawah pun disulap jadi bangunan. Namun tidak dengan Kabupaten Tasikmalaya, dengan harapan tidak kekurangan bahan pangan, Pemerintahannya tetap konsisten fokus pada bidang pertanian. Bupati…

Disinyalir Bermuatan Politik, Aliansi Masyarakat Tasik Pro NKRI Minta Kongres 1000 Ulama Konsisten

Kota, Wartatasik.com – Musim politik memang selalu panas, setiap kegiatan apapun yang bersifat pergerakan akan menjadi pro dan kontra. Begitu juga dengan Kongres Mujahidin 1000 Ulama yang dihadiri ribuan ulama se-Indonesia itu kini disoal oleh sejumlah masyarakat Tasikmalaya yang diwakili Aliansi Masyarakat Tasik Pro NKRI. Bertadjuk “Mudzakarah Tanpa Politik”, massa menggelar aksi. Pengunjuk rasa ini menuding, acara Mudzakarah Majelis Mujahidin tidak konsisten dengan tujuan agendanya. Aris Romdoni dalam orasinya menuntut pihak Polres Kota dan Kapolda Jabar segera membubarkan acara Mudzakarah, pasalnya acara tersebut penuh dengan aroma politik 2019. “Ada yang…

Kembali TTD Temukan Artefak Berupa Serpihan Keramik Kuno di Indihiang

Kota, Wartatasik.com – Setelah temuan artefak berupa perkakas rumah tangga diantaranya, gerabah, keramik dan lainnya di Kel. Tamanjaya Kec. Tamansari, Komunitas Tasikmalaya Tempo Doeloe (TTD) kembali menemukan sebaran keramik kuno kali ini di temukan di Kel Sirnagalih Kec. Indihiang Sabtu ( 04/08/2018) sebagaimna telah dilansir media Online Wartatasik.com belum lama ini. Penemuan tersebut disampaikan langsung oleh ketua Hendar Cunay. Ia menuturkan, selain penemuan serpihan keramik itu, TTD juga berhasil menyerap informasi dari salah satu penduduk asli daerah tersebut IWan (47). Berita Terkait >>> https://www.wartatasik.com/wartatasik-sosial-budaya-penelusuran-ttd-terhadap-temuan-artefak-di-pemukiman-kuno-tamanjaya/ Bahwa menurutnya, lanjut Cunay, dari cerita…

Ditanya Kesiapan Jadi Cawapres Oleh Jokowi, Ini Jawaban Mahfud Md

Nasional, Wartatasik.com – Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD kini tengah menjadi perhatian publik, terkait kemungkinan dia maju menjadi calon Wakil Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Ditanya hal ini, Mahfud mengaku saat ini komunikasi dengan partai politik terus berjalan, namun bukan soal pilpres. “Komunikasi dengan semua parpol, komunikasi tapi tidak dalam rangka Pilpres, itu sudah ada bidangnya sendiri,” kata Mahfud usai Seminar Kebangsaan di Pendopo Parasamya Bantul, Yogyakarta, Sabtu (4/8/2018). Soal cawapres, Mahfud mengaku belum ada komunikasi khusus. “Mereka ngurus Pilpres tanpa berbicara dengan saya, mereka punya forum sendiri, sampai…