Minta Kejelasan Terkait Pertalite dan Solar, Komisi II Kota Tasik Undang Pihak Pertamina

Kota, Wartatasik.com – Komisi II melaksanakan Rapat Kerja dan mengundang PT Pertamina Depo Kota Tasikmalaya yang dihadiri Brand Manager dan DKP3 serta INDAG bagian ekonomi dan Asda II di ruang paripurna DPRD kota Tasikmalaya, Selasa (5/7/2022). Dalam pertemuan itu, DPRD kota Tasikmalaya khususnya komisi II memfasilitasi terkait isu isu yang berkembang di masyarakat kaitan pembatasan konsumsi BBM jenis pertalite dan solar. Ketua Komisi II DPRD Kota Tasikmalaya Andi warsandi selaku ketua komisi II menjelaskan, raker tersebut guna meminta kejelasan, sekaligus Pertamina menyampaikan informasi seluas-luasnya kepada legislatif agar mentransformasikan lagi informasi…

Segera Hadir..!! Karangan Bunga Ucapan Selamat Hiasi SPBU Bukit Mangin Kota Tasik

Kota, Wartatasik.com – Mewabahnya virus Corona atau Corona Virus Disease 2019 (Covid 19) yang hingga detik ini belum ada tanda tandanya akan berakhir membuat perekonomian menurun drastis. Banyak perusahaan yang malah gulung tikar akibatnya. Namun ternyata tidak dengan SPBU plus Rest Area Bukit Mangin dengan nomor 34-46136, tempat pengisian bahan bakar ini akhirnya beroperasi setelah melalui tes uji tera dan sebagainya. Tentu, kehadirannya yang berada di Jalan Mangkubumi – Indihiang atau dikenal dengan sebutan Mangin ini diharapkan dapat membantu mendongkrak perekonomian ditengah banyaknya perusahaan yang merumahkan sejumlah pegawainya. Diketahui, SPBU…

Ratusan Juta Rupiah dan Sepeda Motor bagi Pemenang Lomba Menulis dan Competition Pertamina Lubricants

Bisnis, Wartatasik.com – Pertamina Lubricants melalui produknya Fastron dan Enduro, mengadakan event seru dan menarik yang terbuka bagi umum, yaitu lomba menulis bagi blogger/wartawan media online dan social media competition. Pertamina Lubricants juga menyediakan hadiah ratusan juta rupiah dan sepeda motor bagi pemenangnya. Untuk lomba penulisan blogger dan media hadiahnya: Juara I Rp 13 juta, II Rp 8 Juta, III Rp. 5 Juta Rupiah. Untuk lomba vlog ada 3 pemenang terbaik mendapat Honda ADV 150 ABS bagi juara I, Honda Vario 150 Juara II, Honda BeAT Street untuk juara III.…

Anda Pewarta Online..? Yuk, Daftarkan dan Ikuti Lomba Penulisan Blog Online juga Vlog/Video Competition

Kota, Wartatasik.com – Sebuah kabar yang menggembirakan bagi para vloger juga pewarta online, daftarkan dan ikuti segera ajang lomba penulisan media online. Ya, Media Ads Indonesia sebagai perwakilan dari PT Pertamina Lubricants ditunjuk sebagai pelaksana Campaign Fastron & Enduro Xperience yang terdiri dari Lomba Penulisan Blog Online dan Vlog/Video Competition. Ketua Panitia Lucky Purnama Rijal mengatakan, pihaknya ingin mengundang para wartawan untuk dapat mengikuti lomba, berikut rangkaian timeline lomba tersebut. Sehubungan dengan hal ini, Lucky berharap partisipasi dan keikutsertaan rekan-rekan wartawan dalam rangkaian acara Fastron dan Enduro Xperience ini. Adapun…

Turut Membangun, Wali Kota Tasik Sambut Baik Hadirnya SPBU Mangin

Kota, Waratatasik.com – Sebagaimana telah dilansir sebelumnya bahwa di Jalan Mangkubumi – Indihiang Kota Tasikmalaya akan segera dibuka stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) plus rest area lengkap dengan sarana penunjang lainnya. Semua sarana penunjang di jalan yang dibangun dan diresmikan Wali Kota Tasikmalaya H Budi Budiman itu diantaranya taman, pos keamanan (satpam), ruang ATM, mini market serta tempat peribadatan seperti mushola pun hadir di area SPBU milik PT BML itu. Dibangunnya SPBU/Rest Area di lintas (Mangin) sangat direspon baik oleh masyarakat sekitar terutama bagi para pengguna jalan yang menggunakan…

PT. Pertamina (Persero) Salurkan CSR untuk Kesehatan Balita di Kota Tasikmalaya

Kota, Wartatasik.com – Melalui SEHATI yang merupakan salah satu dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Pertamina Persero salurkan bantuan sebesar Rp.100 juta untuk mendukung kesehatan Ibu, bayi dan balita di Kota Tasikmalaya. “Pertamina juga berkomitmen mendukung upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata Unit Manager Communication & Relations Pertamina Marketing Operation Region (MOR) III Dewi Sri Utami Pemberian bantuan senilai total Rp. 100 juta diberikan pihak Pertamina kepada perwalikilan daerah Masyarakat Peduli Posyandu Indonesia dan Posyandu Puspasari yang dilaksanakan secara simbolis pada acara Semarak Berkah Energi Pertamina di Lapangan Dadaha, Minggu…

Semarak Berkah Energi Pertamina di Kota Tasik Dihibur Sibad

Kota, Wartatasik.com – Minggu (10/02/2019), bertempat di Lapangan Dadaha, Tasikmalaya, semarak Berkah Energi Pertamina (BEP) berlangsung sangat meriah di lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya. BEP sendiri menggelar acara Funwalk yang tidak hanya dihadiri oleh peserta yang dari Tasikmalaya melaikan dari luar kota pun ikut serta dalam acara tersebut. Nampak Masyarakat sangat berantusias dengan adanya acara Semarak Berkah Energi Pertamina ini, ditambah dengan hadirnya artis dangdut Siti Badriah sebagai Brand Ambassador program Berkah Energi Pertamina itu menghibur masyarakat. Selain Funwalk, semarak BEP juga diisi dengan berbagai kegiatan seperti Semarak Musik Pertamina, Zumba BEP,…

Warga Manggungjaya Tasik Geram, Isi Tabung Gas Melon Tidak Sesuai

Kabupaten, Wartatasik.com – Bukan rahasia lagi berat tabung gas melon tak sesuai dengan isinya. Bahkan fenomena ini sudah dianggap lumrah tanpa tindakan serius dari pihak yang kompeten. Padahal gas melon tersebut khusus bagi kalangan kurang sejahtera. Namun tak semua masyarakat bisa lapang dada menerima “kecurangan” isi tabung gas. Seperti halnya salah seorang warga Desa Manggungjaya Kec. Rajapolah, Kab. Tasikmalaya. Ia merasa heran kepada pemerintah yang tereksan apatis dan membiarkan mafia yang bermain dalam pengurangan isi tabung gas 3kg, padahal sudah lama kejadian seperti ini muncul ke publik. “Tiap beli gas…

Berikut Harga Pertamax dan Pertalite yang Turun Hari ini

Nasional, Wartatasik.com – Harga BBM nonsubsidi turun mulai Sabtu tanggal 5 Januari 2019 pukul 00.00 waktu setempat. Seiring dengan turunnya harga rata-rata minyak mentah dunia dan penguatan rupiah terhadap dolar AS. Adapun jenis BBM yang mengalami penyesuaian harga sebagai berikut : Pertalite turun sebesar Rp 150 per liter Pertamax turun sebesar Rp 200 per liter Pertamax Turbo turun sebesar Rp 250 per liter Dexlite turun sebesar Rp 200 per liter Dex turun sebesar Rp 100 per liter Harga baru yang berlaku di beberapa daerah bisa berbeda-beda karena dipengaruhi oleh perbedaan…